Kroket Udang

Callista suka sekali udang, dan kali ini aku masak udang dibikin Kroket. Enakkk, mayan buat menambah koleksi masakan udang hehehe

Oh iya, telurnya kebanyakan kayaknya soalnya adonan menjadi agak basah, atau bisa jadi karena udang yang basah karena disimpan di freezer. Next time bikin, telurnya 1 aja dah…

Yuk cobain moms 🙂

Kroket Udang

Source: Gerobak Tukang Sayur – 350 Resep Masakan Sehari-hari

Bahan :

  • 100 gram udang segar, kupas, giling halus
  • 200 gram kentang, kukus, haluskan
  • 50 gram wortel, parut
  • 2 batang seledri (atau daun bawang), cincang halus
  • 1 butir telur, kocok lepas

 

Haluskan:

  • 3 butir bawang merah
  • 3 butir bawang putih
  • 2 buah cabe merah
  • ½ sdt merica bubuk
  • ¼ sdt bubuk pala
  • ½ sdt penyedap
  • ½ sdt garam

 

  • Pelapis:
  • 1 butir telur ayam, atau putih telur, kocok lepas
  • 100 gram tepung panir

 

Cara membuat :

  • Campur udang, kentang, wortel, seledri, telur, bumbu kering & bumbu halus, aduk hingga rata.
  • Ambil 2 sdm adonan, bentuk lonjong.
  • Celupkan kroket ke dalam telur, angkat. Gulingkan ke dalam tepung panir hingga terbalut rata. Sisihkan.
  • Panaskan minyak, goring kroket hingga matang.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *