Sebagai penggemar Chinese Food, saya doyan banget yang namanya Sapo Tahu, dan ternyata membuatnya gak ribet lho…
Chinese Food memang terkenal dengan kepraktisannya dalam membuat, asalkan bahan-bahan sudah disiapkan, tinggal osreng osreng deh….
Bila mau kuahnya yang jernih, gunakan tepung sagu sebagai pengental. Yup tepung sagu membuat kuahnya agak jernih.
Sapo Tahu
Bahan :
- 2 buah egg tofu, potong 2 cm, goreng dengan minyak panas sampai berkulit
- 100 gram udang jerbung kecil, kupas, sisakan ekornya, kerat punggungnya
- 1 buah bawang Bombay, iris panjang
- 3 siung bawang putih, memarkan
- 1 cm jahe, memarkan
- 3 buah cabai hijau, potong serong
- 100 gram wortel, iris miring
- 3 lembar (20 gram) jamur kuping, rendam, potong2
- 3 buah jamu hioko segar, potong2
Bumbu2:
- 3 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap ikan
- ¼ sdt merica bubuk
- ¼ sdt gula pasir
- 750 ml air
- 2 sdm tepung sagu, dan 2 sdm air, larutkan
- 2 batang daun bawang, potong-potong miring besar
- 1 sdt minyak wijen
- 3 sdm minyak untuk menumis
Cara membuat :
- Tumis bawang Bombay, bawang putih, dan jahe sampai harum. Tambahkan cabai hijau. Tumis sampai layu.
- Masukkan udang jerbung. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan wortel.
- Masukkan jamur kuping dan jamur hioko. Tumis sampai layu.
- Masukkan saus tiram, kecap ikan, merica bubuk dan gula pasir. Tuang air, masak sampai mendidih.
- Masukkan egg tofu, aduk perlahan. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai kental.
- Masukkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata.