Sebenarnya udah sering lihat Sayur Kecipir ini di pasar tapi kok enggak interest ya buat masaknya xixi namun entahlah hari ini saat mamang sayur langgananku bilang, kecipir bagus dan banyak manfaatnya seperti penambah darah, dan setelah aku browsing ternyata benar, kecipir juga sebagai antioksidan, penguat tulang dan gigi serta menunda penuaan dini. Jiahhh demen aja nie dengernya, btw harus makan berapa banyak kecipir yak, atau setiap hari gitu supaya dapat manfaatnya? hahaha entahlah…
Btw seharusnya mamang sayur di pasar mencari manfaat sayur2 yang dijualnya trus mengedukasi pelanggannya yak, buktinya daku langsung pengen coba tuh setelah tahu manfaatnya kecipir hahaha
Ternyata kecipir banyak dipakai untuk pecel ataupun urap. Yak maafkan daku belum pernah lihat pecel ataupun urap yang ada kecipirnya hehehe
Untuk rasanya ternyata enak lho, krenyes krenyes renyah gitu… kayaknya besok2 aku mau bikin urap dengan kecipir ahhh 🙂
Sayur Tumis Kecipir
Bahan :
- 6 buah kecipir, potong serong/miring tipis2, bukan melintang ya potongnya
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 1 buah tomat, belah 6
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 1 buah jagung, pipil
Cara membuat :
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, lalu masukkan kecipir yang telah dipotong2
- Tambahkan jagung pipil
- Menjelang matang, masukkan tomat
- Beri garam dan merica secukupnya
- Angkat dan hidangkan
Cobain dech dimasak urap atau pecel trus pedes lagi wuiih mantap pokonya.