Dalam rangka trial kuker baru buat Lebaran, kucobalah kuker satu ini. Rasanya enak, tapi sayang after tastenya agak pahit, entah salah di mana. Sepertinya sih dari wijennya yang kupanggang dengan api sedang.
Sagoo Snowball Cookies
Bahan :
- 350 gram tepung sagu, sangrai di atas api kecil 10 menit, ambil 320 gram
- 100 gram wijen sangrai, giling halus
- 100 gram mentega
- 100 gram margarin
- 100 gram gula tepung
- 1 butir telur
- 25 ml susu cair
- 1/2 sdt pasta pandan
- 100 gula tabur
Cara membuat :
- kocok mentega, margarin dan gula tepung selama 2 menit. Tambahkan telur. Kocok rata. Tambahkan susu cair, dan pasta pandan. Aduk rata.
- Masukkan wijen. Aduk rata. Tambahkan tepung sagu sambil diayak dan diaduk rata.
- Bentuk bola-bola. Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celcius hingga matang.
- Gulingkan di atas gula tabur.