Tag Archives: lapis legit

Lapis Legit Original ~ Panggang dengan SICO Big Oven

Kemarin lagi kemasukan roh rajin, sehingga aku bertekad membuat Lapis Legit Original 40 kuning telur ini hahaha

Sudah lama belajarnya, baik kursus maupun baking bareng, sudah bertahun lalu wkwkwk namun baru ini praktek sendiri. Ternyata, setelah sering bikin Lapis Vla, membuat Lapis Legit pun menjadi tidak begitu sulit lagi…

Aku memanggang si Lapis Legit menggunakan SICO Big OvenΒ dan memang enak banget lho memanggangnya, cepatt hehehe

Harga si oven sico Rp 5.118.000, kalau mau info lebih lanjut si Big Oven, WA aku aja ya di 0878-8106-0909 (promodotcom hahaha)

Resep Lapis Legit ini kudapat dari salah satu customerku, yang berbaik hati sharing resepnya denganku. Makasih banyak ya bu Eli πŸ™‚

Lapis Legit Original

Bahan :

  • 40 butir (800 gram) kuning telur, dikocok tersendiri dengan mixer sampai kental
  • 400 gram gula halus
  • 4 sdm (50 gram) susu manis
  • 700 gram mentega (butter + margarin)
  • 2 sdm bumbu lapis
  • 75 gram tepung segitiga

    – Kocok mentega, gula, susu, dan bumbu lapis sampai mengembang dan putih dengan kecepatan tinggi selama 10-12 menit
    – Kemudian masukkan semua kuning telur sambil diaduk dengan whisk sampai rata
    – Tambahkan terigu dan aduk rata
    – Panggang selapis demi selapis dengan api atas, dengan memakai Loyang ukuran 20×20 cm yang dipoles mentega dan lapis kertas, lalu poles mentega

Note:

  • aku menggunakan loyang 20×20 cm tinggi 7 cm
  • per lapisan : 90 gram, kalau loyang 24×24 cm, per lapisannya 125 gram
  • gunakan menu grill, setting panas di 195 derCel, per lapisan sekitar 4 menit
  • total memanggang sekitar 2 jam lebih 15 menit

Lapis Legit Original (Resep Chef terkenal)

Bulan lalu baru saja Latbar Lapis Legit, eh ini bikin Lapis Legit lagi. Demen? Enggak sih, karena harus aja hahaha

Ya, seorang customer minta diajarkan cara membuat Lapis Legit, jadilah kita demo Lapis Legit di rumahnya.

Lapis Legit ini menggunakan resep seorang Chef Terkenal, yang dishare oleh seorang teman baikku. Maacih banyak ya Ms. SK yang sudah share resep Lapis Legit enak ini πŸ™‚

Untuk menyingkat waktu, kami menggunakan 2 loyang, trus selanjutnya digabung/susun, untuk membuatnya lengket, olesi susu kental manis, trus panggang sebentar

Lapis Legit Original

Bahan A:

  • 45 kuning telur (900 gram)
  • 400 gram gula kasar
  • 1 sdt Belfieco Vanili Bubuk

Bahan B:

  • 50 gram Terigu Kunci
  • 20 gram susu bubuk
  • 15 gram maizena
  • 14 gram Bumbu Lapis Legit

Bahan C:

  • 150 gram Hollman Butter
  • 50 gram blueband
  • 700 gram Wysmann

Loyang yang digunakan adalah loyang 20x20x6 cm

Cara membuat:

  1. Kocok bahan a) dengan kecepatan sedang sampai putih dan kaku selama kira-kira 10 menit.
  2. Kocok bahan c) hingga putih dan mengembang dengan baik dan lembut.
  3. Saring bahan b) menjadi satu sampai rata.
  4. Masukkan bahan c) ke dalam a) dan aduk pelan-pelan sampai rata, lalu masukkan bahan b) dan aduk-aduk lagi hingga rata.
  5. Ambil 70 gram adonan dan masukkan pada Loyang, lalu oven dengan api bawah sampai matang, dan masukkan lagi 70 gram adonan untuk lapisan di atas dan pindahkan ke api atas dan seterusnya sampai habis.
  6. Setelah matang, jangan dilepas dari Loyang dan tunggu sampai agak dingin, baru dilepas dari Loyang.

Note:

  • Kunci untuk adonan lapis legit yang baik adalah kocok mentega dalam keadaan dingin, misal mentega dikocok semalam juga gpp, trus besoknya dikocok lagi.

Lapis Legit (Dari Resep Signora)

Ceritanya ada cc (calon customer) yang menanyakan apakah mixer Bosch bisa mengocok 50 kuning telur jadi daku tertantang untuk mencobanya sendiri. Nah kue yang menggunakan banyak telur pastilah lapis legit. Ya khan? Secara aku tuh jarang2 bikin lapis legit jadilah penisirin pengen bikin yang oke punya, lalu kuajaklah Mina, teman sesama dealer Sico, untuk membuat lapis legit bersama. Aku lihat Mina pernah bikin lapis legit dan penampakannya cantik beud πŸ™‚

Resepnya kuambil dari buku resep Signora yang baru saja diupdate, pas banget 50 kuning telur soalnya. Jadi bila teman2 membeli oven Signora seperti oven Galaxy, oven Duo atau oven Luxia, ataupun mixer Promax (bukan hand mixer ya, beda lagi buku resepnya kalau hand mixer), maka teman2 akan mendapat buku resep Signora.

LAPIS LEGIT

Bahan A :

  • 150 gram margarin
  • 150 gram butter
  • 5 sdm susu kental manis

Bahan B:

  • 25 butir kuning telur
  • 200 gram gula pasir

Bahan C:

  • 75 gram terigu protein sedang
  • 1 sdt bumbu spekoek

Bahan D:

  • Buah Plum, secukupnya, tipiskan

Cara membuat:

  1. Kocok bahan A hingga lembut, sekitar 15-20 menit. Baiknya semua bahan dalam keadaan dingin. Sisihkan.
  2. Kocok bahan B hingga mengembang, masukkan bahan C, aduk rata atau bila mengaduk menggunakan mixer, gunakan kecepatan terendah.
  3. Masukkan adonan A ke dalam adonan B sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan dengan spatula.
  4. Panaskan oven pada suhu 250 derajat Celcius.
  5. Gunakan loyang 20x20x4 cm, olesi dengan margarin dan alasi kertas roti (bagian pinggir loyang tidak usah dioles).
  6. Taruh sekitar 5 sdm adonan ke loyang, lalu panggang dengan api atas bawah selama kurang lebih 3-5 menit.
  7. Keluarkan dari oven, lalu tekan perlahan menggunakan penekan lapis legit sampai permukaan cake rata.
  8. Taruh lagi 5 sdm adonan ke atasnya. Lalu panggang dengan api atas selama 3-5 menit.
  9. Tata buah plum secukupnya di atas cake, taruh kembali 5 sdm adonan. Lalu panggang.
  10. Setiap 6 lapis, tambahkan buah plum.
  11. Pada lapisan terakhir, panggang menggunakan api atas bawah selama kurang lebih 5 menit.

Note:

Saya menggunakan SICO Big Oven dan pada lapisan pertama menggunakan api atas bawah di suhu 230 derajat Celcius. Lapisan selanjutnya gunakan api atas di suhu 220 derajat Celcius. Lapisan terakhir kembalikan gunakan api atas dan bawah di suhu yang sama atau hingga bagian atas terlihat kecoklatan. Per lapisan saya timbang adonan seberat 100 gram. Dengan suhu 220 derajat Celcius lama memanggang setiap lapisan sekitar 5 menit.